Thursday, August 23, 2012

Pengertian Shalat

Asal makna shalat menurut Bahasa Arab adalah "doa", tetapi yang dimaksud disini ialah "ibadat" yang tersusun dari beberapa perkataan dan perbuatan yang dimulai dengan takbir, diakhiri dengan salam dan memenuhi beberapa syarat yang ditentukan.

Firman Allah SWT :

واقم الصلاة ان الصلاة تنهى عن الفحشاء والمنكر

"Dan dirikanlah shalat, sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar". (QS. Al Ankabut : 45)

Shalat yang diwajibkan bagi tiap-tiap orang yang dewasa dan berakal ialah shalat lima kali sehari semalam.

Mula-mula turunnya perintah wajib shalat itu ialah pada malam isra' mikraj, setahun sebelum tahun hijriyah.

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 comments: on "Pengertian Shalat"

Post a Comment